Hosting Gratis
:: Selamat Datang diBlog Info Bandaraku ** Informasi Bandara - Maskapai Penerbangan - Teknologi Penerbangan ::

Friday 7 December 2012

Mengenal Citilink



Tentang Citilink
Citilink menyediakan layanan penerbangan berbiaya murah ke berbagai destinasi menarik di Indonesia. Kami adalah konsep dinamisdari Garuda Indonesia Airways.Tanggal 5 Juli 2012 Citilink meresmikan penerimaan sertifikat Air Operation Certificate (AOC) dari Kementrian Perhubungan Republik Indonesia. Sertifikat ini menandai era baru perubahan dalam manajemen Citilink yang sebelumnya berada di bawah manajemen PT Garuda Indonesia Tbk., untuk menjadi manajemen yang dinamis dan mandiri. AOC adalah sertifikasi yang dikeluarkan oleh Departemen Perhubungan RI bagi perusahaan maskapai yang resmi beroperasi di Indonesia. Selama ini, sebagai anak perusahaan PT Garuda Indonesia Tbk., Citilink beroperasi dengan menggunakan AOC milik Garuda Indonesia. Kini dengan memiliki AOC sendiri, Citilink resmi menjadi salah satu maskapai Indonesia yang independen.
Atas keberhasilan mendapatkan AOC tersebut, Citilink kini memiliki 70 rutedomestik dan 16 rute regional. Citilink belum akan menambahkan rute regional hingga tengah tahun depan.Tujuan baru lainnya sedang kami rencanakan yaitu rute Yogyakarta, Padang, Semarang, Pekanbaru dan Sorong. 

Armada Kami

Sekarang Citilink mengoperasikan 16 pesawat yaitu 10 buah pesawat Airbus A320 dengan kapasitas 180 kursi, 6 buah pesawat Boeing 737-300 dengan kapasitas 148 kursi, dan 1 buah pesawat Boeing 737-400 dengan kapasitas 170 kursi. Citilink melayani 76 frekuensi penerbangan ke Surabaya, Batam, Banjarmasin, Denpasar, Balikpapan, Medan, Makassar dan Lombok dari dua hub kami di Jakarta dan Surabaya. Target Citilink adalah memiliki 21 buah pesawat sampai akhir tahun 2012, dan 50 pesawat sampai tahun 2015

Rencana Kami yang Akan Datang

PT. Garuda Indonesia Tbk telah berkomitmen untuk menambah 30 unit pesawat Airbus A-320 untuk Citilink, diberikan secara bertahap mulai tahun 2014-2018, masing-masing sebanyak 10 unit pesawat per tahun. Saat ini, sambil menunggu kedatangan pesawat – pesaawat baru tersebut, Citilink telah mendapatkan beberapa pesawat baru dalam bentuk leasing, sebanyak 15 pesawat. Target kami, akhir 2012 Citilink memiliki total 21 pesawat.
Komitmen yang kuat ditunjukkan oleh Garuda Indonesia untuk selalu mendukung pertumbuhan bisnis Citilink di Indonesia, mulai dari pembelian 50 pesawat baru, warna logo baru,serta penyegaran dan pemberian merek baru; Citilink akan menjadi pemain andal baru dalam layanan penerbangan berbiaya murah di wilayah Asia.
Selama berjalannya ekspansi mendatang kami berjanji untuk tidak akan pernah kehilangan ciri khas kami dalam menyuguhkan perpaduan dari pelayanan pelanggan yang telah terbukti meraih banyak penghargaan dengan harga murah bersaing. Melayani pelanggan adalah keahlian Citilink.

No comments:

Post a Comment